Keanekaragaman Rotan Di Desa Sababangunan Kecamatan Dolok Sigompulon, Kabupaten Padang Lawas Utara, Sumatera Utara

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui keanekaragaman rotan serta untuk mengetahui jenis-jenis tanaman rotan yang mendominasi di Desa Sababangunan. Penelitian telah dilaksanakan pada Februari – Maret 2019. Penelitian ini merupakan penelitian eksploratif. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode jelajah dimana peneliti langsung mencari jenis tanaman rotan yang terdapat di sekitar Desa Sababangunan, selanjutnya dicatat titik koordinat pada lokasi tumbuh tanaman rotan. Data yang diperoleh dianalisa menggunakan persamaan indeks keanekaragaman Shanon-Wiener (H’), indeks Similaritas (J) dan ind... Mehr ...

Verfasser: Nurhalizah, Nurhalizah
Khairul, Khairul
Hasibuan, Rosmidah
Dimenta, Rivo Hasper
Dokumenttyp: Artikel
Erscheinungsdatum: 2019
Verlag/Hrsg.: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Labuhanbatu
Schlagwörter: Biologi
Sprache: Englisch
Permalink: https://search.fid-benelux.de/Record/base-28839101
Datenquelle: BASE; Originalkatalog
Powered By: BASE
Link(s) : https://jurnal.ulb.ac.id/index.php/nukleus/article/view/1324

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui keanekaragaman rotan serta untuk mengetahui jenis-jenis tanaman rotan yang mendominasi di Desa Sababangunan. Penelitian telah dilaksanakan pada Februari – Maret 2019. Penelitian ini merupakan penelitian eksploratif. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode jelajah dimana peneliti langsung mencari jenis tanaman rotan yang terdapat di sekitar Desa Sababangunan, selanjutnya dicatat titik koordinat pada lokasi tumbuh tanaman rotan. Data yang diperoleh dianalisa menggunakan persamaan indeks keanekaragaman Shanon-Wiener (H’), indeks Similaritas (J) dan indeks Dominansi (D). Dari hasil penelitian diperoleh 4 jenis rotan yaitu Calamus scipionum, Calamus ornatus, Daemonorops robusta, Plectocomia elongata. Nilai hasil analisis indeks keanekaragaman Shanon-Wiener (H’) berada pada kisaran 1,34-1,37 dengan nilai H’ tertinggi terdapat pada lokasi II dengan kategori biodoversitas sedang. Nilai Indeks Keseragaman (J) berada pada kisaran 0,96-0,99 dengan nilai J tertinggi terdapat pada lokasi II dengan kategori keseragaman populasi tinggi, dan perolehan nilai Indeks Dominansi (C) pada seluruh stasiun pengamatan berkisar 0,25-0,27 sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada spesies rotan yang mendominasi di sekitar desa Sababangunan